Blogger news

Pages

Rabu, 06 April 2016

Tentang E-Buddy




Mungkin banyak dari Anda belum mengetahui secara rinci apakah itu e-Buddy. e-Buddy adalah aplikasi milik salah satu perusahaan perangkat lunak swasta di Belanda yang menawarkan produk pengirim pesan singkat. Perusahaan ini memberikan bermacam servis pesan instan untuk telepon genggam dan internet. Produk-produk mereka di antaranya: eBuddy Chat, servis pesan instan untuk halaman di internet, telepon genggam dengan bermacam servis pesan instan, dan eBuddy XMS, sebuah servis pesan khusus hanya bagi para pengguna Blackberry Messenger. eBuddy yang memiliki slogan Web and Mobile Messaging for everyone everywhere dirilis pada tahun 2003 dengan nama e-Messenger, dengan domain www.e-messenger.net. Lalu, pada tahun 2006 mereka mengubah nama menjadi eBuddy.

Perusahaan ini didukung oleh Prime Technology Ventures dan Lowland Capital Partners. eBuddy sendiri bermarkas di Amsterdam, Belanda, serta memiliki kantor-kantor cabang di Singapura dan San Fransisco, Amerika Serikat. Jika Anda pengguna aplikasi chatting, eBuddy Chat dapat dipergunakan dalam Windows Live Messenger, Yahoo!Messenger, AIM, Hyves, ICQ, Google Talk, Myspace Instant Messenger, dan Facebook Chat hanya dengan menggunakan satu interface atau perantara. Aplikasi ini juga tersedia dalam iOS, Android, Blackberry OS, Symbian, Windows Phone dan Series 40.

eBuddy dikembangkan oleh Paulo Taylor. Ide menciptakan aplikasi ini pada awalnya muncul setelah dia berhasil mengembangkan MSN Messenger untuk ponsel pada tahun 2003. Lalu pada 4 Desember 2003, Taylor menciptakan sebuah domain dengan nama e-messenger.net. Tak lama setelah itu pada 1 Mei 2004, e-Messenger resmi menjadi sebuah perusahaan dan 1 Juni 2006 berganti nama menjadi e-Buddy. Tanggal 21 September 2011 eBuddy mengklaim telah memiliki 250 juta pengguna, bahkan mereka juga menjelaskan tiap bulannya pengguna produk untuk ponsel tersebut mencapai 33 juta orang.

Sampai dengan hari ini tercatat terdapat 50 juta unduhan pada sistem operasi Android dan 10 juta unduhan di Nokia Store. Akan tetapi angka-angka ini juga termasuk beberapa pengguna yang mengunduh kedua aplikasi baik melalui Android dan Nokia Store. Selain itu, mereka juga mendapat beberapa penghargaan bertingkat internasional dari The Crunchies Awards untuk Best International Startup 2008, lalu pada tahun 2009 mereka mendapat Mashable Awards untuk kategori Best Mobile App, dan juga penghargaan yang sama di kategoriBest Mobile User Experience tahun 2010.

Berikut ini adalah beberapa update dan modifikasi bagi para pengguna e-Buddy:
Integrasi Ajax kee-Messenger pada bulan September 2005
Membangun basis di Amerika pada bulan Agustus 2006
Merilis Java Me untuk pengguna ponsel dan beta web versi terbaru pada 16 Juni 2007
Meluncurkan MySpace IM untuk versi beta di internet pada 22 Agustus 2007
Merilis versi terbaru yaitu eBuddy Lite Messenger untuk iPhone dan iPod Touch pada 28 Juli 2008
Pada 29 Juli 2008 merilis versi 0,99 untuk eBuddy Mobile Messenger
Pada 19 September 2008 merilis versi terbaru dari eBuddy Mobile dan Lite Messenger termasuk untuk Facebook dan ICQ
Pada 6 Mei 2009 merilis eBuddy Web Messenger yang dilengkapi dengan Webcam Chat
Pada 14 Mei 2009 merilis eBuddy untuk Android.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll

About